SKK Migas Ingin Indonesia Replikasi Kesuksesan MNK Amerika Serikat


Jakarta, OG Indonesia --
Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menginginkan Indonesia dapat mengikuti jejak Amerika Serikat yang sukses mengembangkan potensi Migas Non Konvensional (MNK). 

"Kita tahu Amerika sekarang produksinya sudah melampaui kebutuhannya sehingga bisa ekspor gara-gara ada revolusi eksplorasi yaitu (migas) non konvensional, shale gas, shale oil," kata Wakil Kepala SKK Migas Nanang Abdul Manaf di sela-sela acara Forum Kapasitas Nasional 2023 di Jakarta, Kamis (23/11/2023) lalu. 

"Mudah-mudahan (MNK) kita bisa aplikasikan di Rokan," tambahnya.

Seperti diketahui, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) telah melakukan pengeboran sumur MNK pada Juli 2023 lalu lewat pengeboran sumur Gulamo. Selanjutnya akan dibor kembali sumur MNK Kelok yang masih berada di Wilayah Kerja Rokan.

Nanang mengungkapkan dalam melakukan kegiatan pengeboran sumur MNK di WK Rokan, PHR telah menggandeng salah satu perusahaan besar asal Amerika Serikat yang sudah berpengalaman dalam pengembangan MNK.

"Mudah-mudahan dari hasil 1-2 sumur ini akan memberikan dampak yang luar biasa," harap Nanang. RH

SKK Migas Ingin Indonesia Replikasi Kesuksesan MNK Amerika Serikat SKK Migas Ingin Indonesia Replikasi Kesuksesan MNK Amerika Serikat Reviewed by Ridwan Harahap on Jumat, Desember 01, 2023 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.