Bekasi, OG Indonesia -- Joglo Larva Center yang berlokasi di Jatiasih Bekasi merupakan pusat edukasi pengelolaan sampah olahan dapur dan program binaan Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pelayaran Bahtera Adhiguna (BAg), anak perusahaan PLN. Program ini sering menjadi benchmark oleh penggiat lingkungan dalam melihat pengelolaan sampah berbasis komunitas yang memberi nilai tambah bagi masyarakat.
Apresiasi ini tercermin dengan kehadiran Plt Walikota Bekasi di lokasi tersebut dengan menggelar silaturahmi bersama para pegiat lingkungan. Kegiatan ini dalam rangka silaturahmi serta penguatan strategi untuk sosialisasi Maggot BSF (Black Soldier Fly) sebagai solusi permasalahan sampah di kota Bekasi.
Plt Walikota Bekasi Tri Adhianto memberikan apresiasi kepada PT BAg telah ikut serta peduli terhadap program berkelanjutan di kota bekasi. "Saya memberikan apresiasi kepada BAg. Saya kira BAg pas sekali mengambil peran dalam penanganan masalah sampah. Saya berharap ini menjadi kekuatan bersama dengan berkolaborasi pemerintah dan CSR Perusahaan dengan dampak yang luar biasa," ucapnya, Sabtu (19/3/2023).
“Acara ini merupakan ajang silaturahmi sekaligus penguatan strategi, semoga Sampah Olahan Dapur (SOD) di Kota Bekasi khususnya dapat dikelola dengan maksimal dengan trainer-trainer yang sudah difasilitasi pelatihan disini oleh BAg, sehingga menurunkan volume sampah dari kota Bekasi yang berakhir di gunung sampah Bantar Gebang, dan tentunya tambahan penghasilan dari penjualan telur magot, magot segar, magot kering dan pupuk untuk meningkatkan nilai tambah ekonomi," tambah Mulyatno selaku Penanggungjawab Joglo Larva Center.
Di Jatiasih sendiri dalam 1 RW, terdapat 300 Rumah Tangga yang mengikuti program pemilahan dan pengumpulan sampah ke petugas maggot. Setidaknya per hari 1,5 kwintal Sampah Olahan Dapur (SOD) dalam 1 RW dikelola dengan pemanfaatan Maggot. Dengan adanya program edukasi, berbagai komunitas diharapkan dapat menduplikasi program dan dibawa ke daerah masing-masing.
Hadir perwakilan dari PT BAg Aditya Yudanto selaku Sekretaris Perusahaan. Perusahaan berharap program ini memberi manfaat yang sebesar-besarnya dari segi lingkungan maupun ekonomi. Dengan menghadirkan kelompok binaan perusahaan yang strategis, program ini menjadi bagian dalam pemberdayaan masyarakat yang berkelanjutan, menciptakan trainer yang dapat menduplikasi program sehingga kebermanfaatan nya lebih luas di masyarakat, tidak hanya di Bekasi tetapi juga Jabodetabek dan komunitas yang lebih luas. R2