Foto: Hrp |
Prosesi Topping Off Ceremony Samara Suites dilakukan pada hari Jumat (30/08) di proyek area apartemen lantai 37, dan turut dihadiri oleh jajaran Direksi dari Synthesis Development dan stakeholder terkait.
Nama Samara sendiri diambil dari bahasa Sansekerta yang berarti cantik. Dengan demikian Samara Suites hadir menawarkan hunian cantik dengan keleluasaan dan kualitas hidup yang lebih baik. Jumlah unitnya terbatas yaitu 292 unit yang akan membuat penghuni Samara Suites terjaga privasinya. Untuk setiap unitnya, hunian Samara Suites ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 1,7 miliar.
Dengan mengusung konsep business apartment di pusat kota Jakarta, Samara Suites menggandeng brand-brand terbaik di kelasnya untuk penggunaan material pada setiap unit yang ditawarkan. "Samara Suites secara komit hanya menggunakan material yang dipilih dengan cermat dan memiliki metode produksi yang canggih," kata David Lo, Managing Director Synthesis Development.
Diterangkan olehnya, setelah tahapan pembangunan struktur selesai, maka pembangunan tower Samara Suites akan memasuki tahapan finishing. "Kami juga akan menjalankan komitmen dengan membangun kawasan Synthesis Square secara keseluruhan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan," tegasnya.
David Lo menambahkan bahwa nantinya dalam area Synthesis Square akan memiliki dua tower perkantoran yang bertetangga dengan Samara Suites. "Jadi, Samara Suites punya value yang sangat menjanjikan sebagai hunian dan bentuk investasi ke depan jika dilihat dari berbagai aspek tadi," jelas David.
Samara Suites saat ini juga menghadirkan 12 unit ekslusif di 3 lantai teratas yang merupakan tipe penthouse, berada di lantai-Iantai dengan view yang paling bagus dan hanya 1 unit di setiap lantainya.
Guntur Sitorus, Property Investment Advisor Synthesis Development menyebutkan, untuk unit Penthouse Samara Suites ini memiliki dua tipe yang dibedakan berdasarkan luas ruangan yaitu 167,65 sqm, dan luas ruangan 152,50 sqm.
Dengan konsep ini penghuni dapat menikmati sebuah hunian dengan fleksibilitas dan layanan bak hotel berbintang. "(Harga unit penthouse) kita mulai di Rp 4 miliar. Jumlah penjualannya sudah mencapai 30 persen untuk yang penthouse ini," ungkap Guntur. Secara total, semua hunian yang ditawarkan di Samara Suites saat ini penjualannya sudah mencapai 97%. RH
Topping Off, Samara Suites Siap Jadi Hunian Cantik
Reviewed by OG Indonesia
on
Jumat, Agustus 30, 2019
Rating: