Foto: Hrp |
Bantuan 200 unit LTSHE secara simbolis diberikan oleh Dirjen EBTKE Rida Mulyana kepada Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono di Graha Marinir Panti Perwira, Senen, Jakarta Pusat, Jumat (19/01).
Sumbangan LTSHE tersebut untuk membantu kegiatan pasukan Marinir yang mengemban tugas negara untuk menjaga perbatasan di pulau-pulau terluar yang berada di wilayah kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
"Kami keluarga besar Korps Marinir mengucapkan terima kasih atas bantuan Lampu Tenaga Surya Hemat Energi yang saya yakin akan sangat bermanfaat bagi prajurit-prajurit saya yang berada di pulau-pulau terluar, lalu satgas-satgas kami di perbatasan, serta satuan-satuan kami yang berlatih di hutan dan pantai," ucap Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono.
Diterangkan oleh Dirjen EBTKE Rida Mulyana, program LTSHE diinisiasi oleh Presiden Joko Widodo dan Menteri ESDM Ignasius Jonan untuk mewujudkan keadilan energi, sebab saat ini masih banyak masyarakat Indonesia terutama di daerah-daerah terpencil yang belum menikmati listrik karena belum adanya jaringan listrik PLN di daerahnya.
"Sementara bantuan untuk Korps Marinir ini untuk mendukung teman-teman Marinir yang menjaga di pulau terluar, terpencil dan di perbatasan," tegas Rida. RH
Kementerian ESDM Bantu 200 Unit LTSHE untuk Korps Marinir
Reviewed by OG Indonesia
on
Jumat, Januari 19, 2018
Rating: