Foto: Hrp |
Pada kuartal I 2017, volume produksi migas Medco Energi mencapai 91,4 MBOEPD atau naik sekitar 41,7% dibandingkan dengan kuartal I tahun 2016.
Peningkatan volume produksi ini disebabkan oleh tingginya penjualan gas dari lapangan Senoro dan kontribusi penuh sepanjang kuartal I dari Lapangan Blok B Laut Natuna Selatan yang diakuisisi sebanyak 40% pada akhir kuartal IV 2016 lalu.
"Sekarang kita dapat melihat dampak akuisisi tahun lalu secara menyeluruh dan upaya manajemen untuk meningkatkan produksi dengan tetap mempertahankan biaya-biaya operasi. Fokus kami tetap meneruskan optimalisasi operasi dan segera menyelesaikan pembangunan proyek gas Blok A Aceh yang kompleks sesuai jadwal dan anggaran," kata Roberto Lorato, CEO Medco Energi, Jumat (14/07).
Untuk proyek gas Blok A di Aceh, Medco Energi telah menandatangani perjanjian pembiayaan fasilitas dengan tiga bank internasional untuk mendapatkan pendanaan penuh pembangunan Blok A Aceh.
Disampaikan pihak Medco Energi, proyek ini sudah sesuai dengan jadwal dan anggaran yang telah direncanakan, dan pada saat ini telah mencapai tahap pembangunan sekitar 48,9% dengan target produksi awal (first gas) yang dijadwalkan pada kuartal I 2018.
Untuk kinerja keuangan, pendapatan Medco Energi di kuartal I 2017 mencapai USD 210,3 juta atau meningkat 60,7% dibandingkan dengan kuartal I tahun 2016 di mana harga rata-rata minyak adalah USD 51,6/bbls (+68,6%) dan gas USD 5,5/MMBTU (+33,3%).
Sementara untuk laba bersih, pada kuartal I 2017 Medco Energi berhasil membukukan laba bersih dari operasi sebesar USD 43,1 juta, dibandingkan dengan USD 10,2 juta pada kuartal I 2016, dengan marjin pendapatan bersih sebesar 20,5% atau naik 7,8% dibandingkan dengan kuartal I 2016.
Hilmi Panigoro, Presiden Direktur MedcoEnergi, mengatakan bahwa pihaknya senang dengan pencapaian kinerja yang kuat di Kuartal I 2017, di mana produksi dan keuntungan perusahaan jauh melampaui tahun sebelumnya.
"Saya juga sangat senang melihat perkembangan proyek utama Blok A yang sudah mendapatkan bantuan finansial," ucap Hilmi. RH
Kuartal I 2017, Produksi Migas Medco Capai 91,4 MBOEPD
Reviewed by OG Indonesia
on
Sabtu, Juli 15, 2017
Rating: