Foto: Hrp |
Diterangkan olehnya yang ditambang Freeport tersebut sebenarnya adalah bijih berukuran besar. Lalu dari bijih seberat 5,5 ton yang kira-kira seukuran 1 orang dewasa, hanya terdapat sekitar 5 gram emas.
"Di 5,5 ton bijih itu emasnya cuma 5 gram," kata Ridho dalam sebuah diskusi yang digagas Indonesia Mining Association (IMA) di JS Luwansa, Jakarta, Senin (08/05).
Di samping itu, ditambahkan olehnya, terkandung juga 22 gram perak dan 55 kilogram tembaga. Kadar emas dalam bijih mineral di Tambang Grasberg Freeport sendiri kurang lebih 0,8 gram per ton.
"Kadar emasnya 0,8 gram per ton. Jadi kalau gali 1 ton batu dapat emas 0,8 gram," ucapnya.
Ridho pun mengucapkan candaan, bahwa tambang yang punya bongkahan-bongkahan emas besar hanya ada di cerita komik saja. "Bongkahan emas besar itu hanya ada di cerita Donald Duck saja, tambangnya Paman Gober," tutupnya. RH
Peneliti ITB: Bongkahan Emas Besar Cuma Ada di Tambang Paman Gober
Reviewed by OG Indonesia
on
Selasa, Mei 09, 2017
Rating: