Pertamina Lubricants Dukung Pabrikan Kelapa Sawit Indonesia

Direktur Sales & Marketing PT Pertamina
Lubricants Andria Nusa (kiri) dan Direktur
PT Bumitama Gunajaya Agro
Mubarak Ahmad (kanan).
Foto: Pertamina Lubricants
Jakarta, OG Indonesia -- PT Pertamina Lubricants, anak perusahaan PT Pertamina (Persero) yang mengelola usaha pelumas otomotif dan industri domestik dan internasional kembali dipercayai oleh pelanggan industri tanah air. Secara berkelanjutan, Pelumas dan grease (gemuk) Industri Pertamina digunakan oleh PT Bumitama Gunajaya Agro (BGA Group), pengelola perkebunan dan pabrikan kelapa sawit untuk berbagai mesin pengolahan perusahaan tersebut.

Penggunaan pelumas Pertamina ditandai dengan penandatangan kerjasama penggunaan pelumas Pertamina  oleh Direktur Sales & Marketing PT Pertamina Lubricants Andria Nusa dan Direktur PT Bumitama Gunajaya Agro Mubarak Ahmad, Kamis (20/01) di Jakarta.

"Kerjasama ini merupakan langkah strategis jangka panjang PT Pertamina Lubricants untuk terus mendukung kebutuhan konsumen industri akan pelumas terbaik dan juga merupakan komitmen perusahaan untuk mendukung pertumbuhan industri pengolahan kelapa sawit di Indonesia," kata Andria Nusa.

Saat ini, Indonesia telah menjadi produsen minyak sawit terbesar di dunia dan hal tersebut merupakan sebuah tantangan besar untuk membangun ekonomi indonesia dalam pesatnya perkembangan ekonomi global saat ini.

Pertamina Lubricants sendiri berupaya untuk terus berperan aktif dalam inovasi produk industri sesuai dengan perkembangan mesin dan teknologi serta mengedepankan layanan purna jual untuk konsumen meliputi Oil Monitoring, fasilitas laboratorium, dan pengecekan rutin, serta in House training pelumas dan pelumasan.

Produk-produk pelumas industri yang digunakan oleh PT Bumitama Gunajaya Agro mencakup lebih dari delapan produk unggulan Pertamina yaitu Meditran S, Meditran SX, Rored HDA, Masri RG, Turbolube, Turalik, Gemuk Pertamina, dan Pertamina FG-HO (Foodgrade) yakni pelumas khusus untuk pengolahan industri pangan di Indonesia dan satu-satunya pelumas yang bersertifikasi halal di Indonesia. RH
Pertamina Lubricants Dukung Pabrikan Kelapa Sawit Indonesia Pertamina Lubricants Dukung Pabrikan Kelapa Sawit Indonesia Reviewed by OG Indonesia on Jumat, Januari 20, 2017 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.