Tata Motors Desain Khusus Kendaraan CNG dari Pabriknya

Biswadev Sangupta,
President Director TMDI
Tangerang Selatan, O&G Indonesia –-Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI), Agen Pemegang Merek (APM) yang merupakan anak perusahaan Tata Motors Ltd serius mengembangkan bahan bakar Compressed Natural Gas (CNG) untuk produk kendaraannya.

Diterangkan oleh Biswadev Sangupta, President Director TMDI kepada O&G Indonesia dalam event Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 di BSD City, Senin (24/08), bahwa Tata Motors punya banyak tipe kendaraan dengan spesifikasi bahan bakar CNG. “Kita punya bus, kendaraan kecil seperti pick up, dan mobil yang memakai CNG,” katanya.

Disampaikan Biswadev, kendaraan berbahan bakar CNG yang dipasarkan Tata Motors memang didesain khusus dari pabriknya di India untuk memakai bahan bakar CNG. “Kendaraannya keluar dari pabrik memang dibuat untuk berbahan bakar CNG. Kalau brand lain kan mereka menambah CNG kit pada saat after market,” terangnya.

Karena didesain khusus berbahan bakar CNG, produk kendaraan dari Tata Motors diungkapkan Biswadev bisa terjamin keamanannya. “Persoalan keamanan bagi kami di Tata adalah hal yang utama,” ucapnya.

Disampaikan Biswadev, seiring upaya pemerintah Indonesia untuk beralih mengembangkan kendaraan berbahan bakar gas, pihak Tata Motors berharap infrastruktur untuk kendaraan berbahan bakar gas terus dikembangkan.


“Jika jaringan CNG sudah berkembang, kami akan membawa masuk lebih banyak lagi kendaraan berbahan bakar CNG ke Indonesia,” ungkapnya. “Kami menanti banyak SPBG lagi bermunculan dan saat ini Tata is CNG ready,” tegas Biswadev. RH
Tata Motors Desain Khusus Kendaraan CNG dari Pabriknya Tata Motors Desain Khusus Kendaraan CNG dari Pabriknya Reviewed by OG Indonesia on Selasa, Agustus 25, 2015 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.