Akhirnya Pertamina dan BUMD Kaltim Kuasai 70 Persen Blok Mahakam

Jakarta, O&G Indonesia-- Pemerintah akhirnya memberikan participating interest dari Blok Mahakam sebesar 70% sebagai bagian untuk Indonesia, dalam hal ini untuk Pertamina dan BUMD Kalimantan Timur. Dengan porsi tersebut menjadikan Pertamina sebagai operator di Blok Mahakam per 1 Januari 2018. Sementara sisanya sebesar 30% dibagikan kepada operator lama yaitu Total E&P Indonesie dan Inpex Corporation.

"Kami sudah tetapkan bersama dengan Presiden bahwa Pertamina dan BUMD Kalimantan Timur memperoleh interes 70 persen, sedangkan Total dan Inpex 30 persen," kata Menteri ESDM Sudirman Said dalam konferensi pers di kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat (19/6). 

Selanjutnya Pihak BUMD dan Pertamina akan difasilitasi oleh Kementerian ESDM untuk mendiskusikan porsi Participating Interest. Porsi bagian BUMD paling banyak akan mendapat bagian 10%, sesuai dengan Permen ESDM Nomor 15 tahun 2015 tentang Pengelolaan Wilayah Kerja Minyak dan Gas Bumi yang Akan Berakhir Kontrak Kerjasamanya.

Sudirman Said menargetkan agar seluruh persiapan alih kelola ini dapat diselesaikan sebelum akhir tahun 2015. “SKK Migas bersama sama dengan Ditjen Migas harus menuntaskan proses evaluasi dan mempersiapkan segala sesuatunya, agar sebelum akhir tahun 2015 PSC baru sudah dapat ditandatangani,” tuturnya.

Menurut Koordinator Petisi Mahakam untuk Rakyat Marwan Batubara, bagian Indonesia sebesar 70% dengan hak operator Blok Mahakam berada di tangan Pertamina, sebenarnya masih kurang. "Seharusnya 100 persen karena Pertamina sejak dulu sudah menyatakan mampu mengelola 100 persen," jelas Marwan kepada O&G Indonesia, Jumat (19/6). "Atau paling tidak 80 persen itu lebih pas, supaya kita lebih dominan dan jadi tuan rumah di negeri sendiri," sambungnya.

Marwan pun menyinggung opsi swap lapangan milik Total dan Inpex di luar negeri dengan jatah Participating Interest di Blok Mahakam. Karena menurutnya, Pertamina belum tentu dapat lapangan yang bagus di luar negeri. "Kalau di-swap dengan lapangan yang di luar negeri masih belum ada jaminan soal keamanan dan soal nilainya. Yang pasti-pasti saja, yang di dalam negeri kan sudah kita kenal dengan baik wilayahnya," tegasnya. "Apalagi yang di-swap ini cadangannya sebanding enggak?" tanya Marwan. RH

Akhirnya Pertamina dan BUMD Kaltim Kuasai 70 Persen Blok Mahakam Akhirnya Pertamina dan BUMD Kaltim Kuasai 70 Persen Blok Mahakam Reviewed by OG Indonesia on Jumat, Juni 19, 2015 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.