Jakarta, O&G
Indonesia – ABB, salah satu pemain terdepan dalam teknologi energi dan
otomatisasi di dunia mendukung pengembangan microgrid
di Indonesia. Dengan jaringan transmisi mini yang terdesentralisasi dari
sistem interkoneksi listrik nasional maka akan lebih meningkatkan rasio
elektrifikasi di daerah-daerah pelosok.
Dikatakan oleh Johan de Villiers, Managing Director ABB South
East Asia dalam diskusi bertajuk “Making
the impossible possible: Is future energy the key?” di Jakarta (21/4),
bahwa dengan kondisi Indonesia sebagai negara kepulauan yang terpisah-pisah
maka setiap pulau-pulau terpencil harus bisa mandiri untuk mendapatkan listrik
tanpa tergantung pada jaringan nasional. “Ini bisa menggunakan sumber-sumber
dari yang mereka miliki seperti angin, matahari dan lain-lain,” jelasnya.
Johan meyakinkan bahwa Indonesia akan menjadi salah satu
pusat energi terbarukan di kawasan Asia dengan potensi yang dimilikinya. Hal
ini seiring dengan kian meningkatnya kebutuhan energi global yang diproyeksikan
akan meningkat sebelas kali lipat pada tahun 2030. ”Untuk negara berkembang
seperti Indonesia, kebutuhan terhadap energi kian melonjak. Ketergantungan pada
minyak dan gas akan berdampak pada masalah kelangkaan energi dan msalah
lingkungan. Namun ABB tetap optimis Indonesia akan menjadi salah satu pusat
energi terbarukan di Asia,” paparnya.
Di Indonesia, ABB telah membangun kerjasama dengan PLN dalam
mendayagunakan sumber energi terbarukan untuk memasok listrik bagi masyarakat
di Distrik Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua. Terletak di ketinggian
3.000 kaki di atas permukaan laut di wilayah Pegunungan Tengah Papua, PLN
membangun salah satu pembangkit listrik tenaga surya tertinggi di dunia, off-grid dengan 1.280 modul surya yang
mampu menghasilkan 300 KW tenaga listrik.
“Kontribusi ABB dalam proyek ini adalah dalam hal penyediaan
sistem penyimpanan energi (ESS),” terang Johan. Dengan ESS, kelebihan listrik
yang dihasilkan setiap harinya akan disimpan untuk selanjutnya dapat
didistribusikan pada malam hari atau kala diperlukan. RH
ABB Dukung Pengembangan Microgrid di Indonesia
Reviewed by OG Indonesia
on
Rabu, April 22, 2015
Rating: