Foto: Ridwan Harahap
Jakarta, OG Indonesia -- Dari rencana pengeboran sembilan sumur pengembangan di Wilayah Kerja (WK) Jabung pada tahun 2024 ini, PetroChina International Jabung Limited (PCJL) sebagai pengelola Blok Jabung mengungkapkan bahwa sampai Februari 2024 telah ditajak dua sumur pengembangan yaitu Gemah-74 dan Gemah-77.
"Untuk sumur pengembangan kita sudah tajak di pertengahan Januari lalu untuk sumur Gemah-74," ungkap Wicaksono, Reservoir Engineering Manager PetroChina International Jabung Ltd, dalam sesi Jabung Updates 2024 saat acara PetroChina Media Gathering with Journalist di Jakarta, Senin (18/3/2024).
Diterangkan olehnya, saat ini sumur Gemah-74 sedang dilakukan komplesi. Hasil dari Gemah-74 sendiri cukup menggembirakan, karena telah berhasil mendapatkan hidrokarbon minyak sebesar 1.323 BOPD, lalu gas 2,4 MMSCFD, serta air 0 BWPD, dengan WHP 1138 psig pada jepitan 32/64-inch di lapisan L3 zona Lower Lumut Formasi Lower Talang Akar.
"Ini cukup menggembirakan dari target yang hanya sekitar 135 barel, kita dapat 1.300 barel, jadi cukup baik gitu ya, alhamdulillah," ucap Wicaksono.
Ditambahkan olehnya, saat ini juga sedang dilanjutkan dengan pengeboran sumur pengembangan kedua yaitu Gemah-77 dengan target minyak sebesar 200 BOPD. "Harapan kami semoga bisa lebih dari 200 BOPD, seperti yang ada hasilnya di Gemah-74," harapnya. RH