Jadi Begal, Lantaran Naiknya Harga BBM

Jakarta, O&G Indonesia-- Membiasakan untuk hidup cerdas dan hemat tampaknya sudah saatnya dijalani. Imbas dari kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) mengajak kita untuk pandai menyiasatinya. Itu pula yang dilakukan penyanyi dangdut Rinandha. Tapi ia mengaku sudah terlanjur menjadi 'Begal'.

Rinandha punya kiat untuk berhemat BBM, dari hal kecil seperti merencanakan jadwal bepergian dengan kendaraan umum sampai menahan perilaku memacu mobil pribadi dengan kecepatan kencang yang bisa memboroskan BBM. "Jika pilihan menggunakan transportasi umum lebih efisien kenapa harus menggunakan kendaraan pribadi," jelas Rinandha. “Kalau mau irit BBM, berkendara jangan ngebut-ngebut, jadi bisa menekan keborosan bahan bakar," sambungnya.


Pelantun lagu berjudul Begal ini mengungkapkan, imbas kenaikan harga BBM menyebabkan kenaikan harga kebutuhan pokok dan harga-harga lainnya. "Jadi job untuk menyanyi dan MC harus semakin rapat’ lagi nih, biar bisa cari tambahan sana sini,” ujarnya.

Menurut perempuan seksi kelahiran Jayapura ini, kenaikan harga BBM ini menjadikan dirinya Begal’ alias Bete dan Galau. Dilanjutkan Rinandha, banyak pula yang benar-benar jadi Begal karena kesulitan hidup sekarang ini. “Karena kenaikan harga BBM membuat semakin sulit rakyat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, akhirnya semakin tinggi juga tingkat kriminalitas yang terjadi," keluhnya. "Pemerintah harus cepat cari solusi gimana caranya mengembalikan keadaan nyaman ini agar semua menjadi kondusif,” tambahnya.

Rinandha mengatakan sekarang ini setiap harus harus pintar menghemat energi, bukan hanya hemat BBM saja. “Orangtua saya selalu mengajarkan kalau sedang tidak membutuhkan penerangan lampu, AC, dan lain semacamnya, ya sebaiknya dimatiin saja," ucapnya. "AC wajib dimatikan pada siang hari, sedangkan pada malam hari dinyalakan kembali itu pun lihat dulu cuacanya, kalau udara dingin ya tidak pakai AC agar lebih ramah lingkungan,” bebernya.

Kendati banyak masyarakat dalam kondisi sulit saat ini, Rinandha mengajak setiap orang tak usah pusing memikirkan kehidupan. “Aku ingin mengajak penggemar dangdut berjoget saja, daripada pusing mikirin harga BBM, jadi yang dengerin lagu aku bakal happy-happy daripada kita jadi begal,” tutupnya sambil tertawa (ET)
Jadi Begal, Lantaran Naiknya Harga BBM Jadi Begal, Lantaran Naiknya Harga BBM Reviewed by OG Indonesia on Minggu, Mei 10, 2015 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.